Pages

Wednesday, October 17, 2018

Maverick Vinales Penasaran dengan MotoGP Jepang 2018

Jakarta, CNN Indonesia -- Maverick Vinales penasaran dengan kekuatan baru motor Yamaha YZR-M1 pada balapan MotoGP Jepang 2018 setelah mengalami perbaikan pada MotoGP Thailand dengan menempati peringkat ketiga.

Performa Vinales pada MotoGP Thailand menampakkan perubahan yang cukup signifikan dari empat balapan sebelumnya. Pebalap Spanyol itu berhasil kembali tampil di podium.

Vinales menganggap hasil MotoGP Thailand merupakan hasil dari perbaikan yang dilakukan oleh tim Yamaha.

"Setelah balapan di Buriram saya berpikir itu adalah balapan yang normal bagi kami, kami kembali seperti seharusnya. Kami membut perubahan positif pada motor dan saya merasa sangat nyaman dan tim telah bekerja dengan baik," kata Vinales dilansir Crash.

"Saya pikir kami akan mendapat hasil setelah bekerja keras. Perubahan kecil di motor terbayar sudah. Di Thailand, kekuatan saya berada di tikungan cepat dan saya juga sangat cepat ketika hendak menikung. Selain itu ban yang kami bawa ke Buriram berbeda dari biasanya, itu mungkin membawa perubahan juga," tambahnya.

Setelah kembali mampu bersaing di jajaran pebalap terdepan, Vinales berharap dapat meraih hasil yang baik ketika menjalani balapan di MotoGP Jepang yang berlangung di Sirkuit Motegi, Minggu (21/10).

"Di sisi lain kami juga melakukan distribusi berat yang turut memberi perubahan. Saya penasaran dengan balapan di Motegi dan ingin mengetahui apakah ban atau konfigurasi motor yang menghasilkan perubahan," ujar Vinales.

"Motegi adalah sirkuit yang sangat spesial bagi kami karena ini adalah balapan di rumah sendiri bagi Yamaha. Penting untuk tampil bagus di Jepang di hadapan semua manajer kami dan para fan yang selalu mendukung kami," sambung mantan juara Moto3 itu.

Balapan MotoGP Jepang pada Minggu (21/10) siang bisa disaksikan cara live streaming di CNNIndonesia.com. (nva/nva)

Let's block ads! (Why?)


October 18, 2018 at 09:04AM
via CNN Indonesia https://ift.tt/2yIF6Np
RSS Feed

If New feed item from http://ftr.fivefilters.org/makefulltextfeed.php?url=https%3A%2F%2Fwww.cnnindonesia.com%2Frss&max=3, then Send me an em


Unsubscribe from these notifications or sign in to manage your Email Applets.

IFTTT

No comments:

Post a Comment