Pages

Wednesday, October 17, 2018

Prabowo Minta Perlindungan Tuhan di Hari Ulang Tahun

Jakarta, CNN Indonesia -- Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto mengucapkan terima kasih atas semua ucapan ulang tahun ke-67 yang dia terima hari ini.

"Para sahabatku sekalian di mana pun kau berada, saya Prabowo Subianto mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya atas segala perhatian dan ucapan selamat yang saudara sampaikan," kata Prabowo di kediamannya, Kertanegara 4, Jakarta Selatan, Rabu (17/10).

Dalam kesempatan itu, Prabowo juga berharap agar Allah bisa melindunginya dalam perjuangannya di Pilpres 2019. 

"Semoga Yang Maha Kuasa senantiasa akan selalu melindungi saya dalam perjuangan saya untuk bangsa negara dan rakyat Indonesia. Terima kasih," kata Prabowo. 

Karangan Bunga dan Kotak Hadiah

Meski tak menggelar acara seremonial, Prabowo tetap menerima sejumlah karangan bunga dan kotak hadiah di kediamannya. Beberapa petinggi pun nampak hadir di kediaman Prabowo. Salah satunya Ketua Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Djoko Santoso. 

"Ya semoga panjang umur, sehat wal'afiat dan Insyaallah menang," kata Djoko Santoso.

Dia pun memyebut Prabowo memang tak merayakan apapun meski ada sejumlah orang hadir di Kertanegara. Kata Djoko mereka hanya datang sebagai teman untuk memberi ucapan selamat. 

"Emang enggak merayakan-merayakan dan enggak ngundang-ngundang. Kita datang saja, karena teman ya datang ngucapin," kata dia. 

Terkait hadiah, Djoko mengaku tak ada hal khusus yang dia berikan selain doa. Padahal saat dia berulang tahun dulu Prabowo memberikan hadiah berupa keris untuk dirinya. 

"Kalau saya dulu dikasih keris (pas ulang tahun) saya enggak ngasih, saya pokoknya siap aja lah ah pokoknya," katanya.

Prabowo sendiri memang telah menyatakan untuk tidak ada acara seremonial apapun yang berkaitan dengan ulang tahunnya demi menghormati korban bencana di Lombok, Palu, dan Donggala.

Sementara itu, pasangan Prabowo dalam Pilpres 2019, Sandiaga Uno rencananya baru akan menyambangi Kertanagera malam ini setelah pulang berkampanye.

"Iya Bapak nanti mampir, mungkin agak malam pulang dari Cianjur," kata salah satu staf Sandiaga saat dihubungi CNNIndonesia.com.

(tst/kid)

Let's block ads! (Why?)


October 18, 2018 at 03:01AM
via CNN Indonesia https://ift.tt/2EsBEwq
RSS Feed

If New feed item from http://ftr.fivefilters.org/makefulltextfeed.php?url=https%3A%2F%2Fwww.cnnindonesia.com%2Frss&max=3, then Send me an em


Unsubscribe from these notifications or sign in to manage your Email Applets.

IFTTT

No comments:

Post a Comment